sumber : https://www.rumahweb.com/tutorial/mengganti-password-cpanel.html
Contoh : namadomainanda.com
Username dan password merupakan data yang sangat penting, karena dengan suatu username dan password komputer dapat melakukan identifikasi terhadap seseorang apakah seseorang tersebut layak mendapatkan hak akses terhadap suatu layanan/service.
Secara default, pada saat anda telah melakukan order hosting di promo.rumahweb.com, anda akan langsung dikirimi akun info seperti username dan password melaui email anda. Pada awalnya kekuatan password yang anda miliki sangat tinggi (sulit ditebak), karena gabungan dari karakter dan number.
Tetapi dampak negatifnya yaitu anda susah sekali mengingat password tersebut. Sehingga anda harus melakukan copy-paste terhadap akun tersebut.
Dalam menu cPanel, anda dapat merubah password dengan mudah. Anda hanya melakukan beberapa langkah, diantaranya:
1. buka halaman url namadomainanda.com/cpanel.
isikan username dan password yang telah dikirimkan ke email anda
2. Kemudan akses menu Preference -> Change Password. Untuk lebih jelasnya bapak dapat melihat gambar dibawah ini:
3. Maka akan tampil seperti gambar dibawah ini:
Desc:
a. Password lama untuk masuk cPanle
b. Password baru yang hendak anda inginkan untuk masuk ke cPanel
c. Isikan password baru yang sama. (Password baru harus sama dengan password yang anda isikan pada langkah ‘b’)
d. Password dibuatkan oleh system secara otomatis( Hindari langkah ini jika anda ingin menggunakan password yang anda hendaki)
e. Melakukan perubahan password.
Setelah anda mengukuti langkah langkah diatas, maka untuk selanjutnya anda akan login pada namadomainanda.com/cpanel dengan menggunakan password baru anda, bukan dengan akun yang telah dikirimkan melalui email.
Selamat mencoba….
Komentar Terbaru